Bingung Soal Karir Lulusan Desain? Ini dia Rangkup Profesi Kreatif dengan Prospek yang Cerah! - Blognya Abang Ilham Bingung Soal Karir Lulusan Desain? Ini dia Rangkup Profesi Kreatif dengan Prospek yang Cerah! - Blognya Abang Ilham

Post Page Advertisement [Top]


        Halo semua, salam sukses selalu, dan semoga yang membaca ini kalian sedang sehat ya. Sebagai pembuka, saya ucapkan terimakasih telah mengunjungi blog saya, hehe.

    “Duh, udah semester akhir lagi, gue bingung nih mau kerja apaaan, sementara gue Cuma bisa ini-ini aja,” kata mahasiswa akhir kelas desain grafis. Soal profesi, di jaman yang sudah canggih seperti ini banyak sekali lho kawan, dan mungkin kalian gak habis pikir yang kerjaannya di depan laptop, di rumah terus bisa dapat uang banyak. Bagi kalian anak desain, baik yang belum lulus maupun yang sudah, saya telah merangkum beberapa profesi cerah yang di ambil dari beberapa situs. Berikut profesi yang mungkin belum kalian para desainer tahu:



1.Desainer Video Game/ Game Assets.
                 Di era modern seperti saat ini, game sedang berkembang-kembangnya dalam memvisualkan desain mereka. Salah satu yang menjadi daya tarik game itu sendiri adalah tampilan, desain UI, karakter, dan lain-lain. Prospek ini sangat menjanjikan, apalagi toh game Indoensia sekarang sudah banyak yang Go-Internasional!

2.Desainer Produk.
                Selain bergerak di teknologi, sebuah desain juga sangat berperngaruh dalam penjualan marketing suatu produk. Desain produk yang menarik bisa membuat impresi audience terhadap produk itu menjadi tinggi. Sekarang, produk makanan maupun barang, lagi berkembang loh. Ini pasti cerah dong, hehe.

3.Desainer Interior.
                Untuk memenuhi kebutuhan pasar di dunia desain realistis, seorang Desainer Interior bisa dibayar mahal hanya untuk memenuhi kriteria si klien. Yap, tentu membuat desain interior gak mudah. Kalian bersyukur kalau punya bakat di bidang ini.

4.Animator Kreatif.
Hanya membuat gambar dua atau tiga dimensi yang gak bergerak, sepertinya sih kurang ya hehe. Animator ini selain membuat gambar, juga harus menganimasikannya, atau lebih jelasnya digerakan agar terlihat beda dan unik. Tentu, saat ini Animator sangat diperlukan untuk iklan komersil agar terlihat unik.

5.Web designer.
Wah, yang satu ini hampir bersahabat ya dengan Si Programmer, haha. Tugasnya, mengatur layout, warna, dan animasi suatu button. Sebagai Web Designer, kalian diharuskan mempunyai skill layout dan HTML yang tinggi, makadari itu perusahaan gak rugi bayar kamu mahal!

6. Youtuber.
Yang ini, agak menghindar dari instansi atau perusahaan ya, haha. Cukup dengan keterampilan kalian berbicara dan mengekspresikannya secara unik, kalian bisa menghasilkan uang yang lumayan besar! Bisa deh buat makan, haha. Oh ya, saran aja YouTube ini sebagai platfrom kalian mencari uang, tapi sampingan aja ya! Karena kalian bisa membuat video, menguploadnya kapan aja tanpa takut dipecat!

Bagaimana? Apa kalian sudah siap untuk menggali pengalaman lebih dalam lagi? Beritahu saya ya jika ada yang kurang jelas, kolom komentar selalu terbuka dan sabar untuk menunggu balasan yaa, hehe. 





1 comment:

  1. Bosan tidak tahu mau mengerjakan apa pada saat santai, ayo segera uji keberuntungan kalian
    hanya di D*E*W*A*P*K / Whatshapp : +85587781422
    dengan hanya minimal deposit 10.000 kalian bisa memenangkan uang jutaan rupiah
    dapatkan juga bonus rollingan 0.3% dan refferal 10% :)

    ReplyDelete

Bottom Ad [Post Page]